Penyebab Rambut Sering Rontok Pada Wanita Menurut Pakar

Penyebab Rambut Rontok ~ Istilah Alopecia areata atau kerontokan rambut adalah sesuatu yang biasa terjadi karena kondisi autoimun, dimana sistim pertahanan tubuh menyerang hingga ke akar rambut, dan inilah yang kerap menyebabkan pria berambut botak.

Penyebab Rambut Rontok

Ternyata rambut mengalami kerontokan tidak hanya terjadi pada pria, banyak wanita juga mengalami hal yang sama, namun sebagian besar bukan itu yang menjadi penyebab rambut rontok pada wanita


Inilah Penyebab Wanita Sering Mengalami Kerontokan


Menurut pakar kebotakan rambut, yang paling sering terjadi pada wanita adalah female andregenetic alopecia (pola kebotakan wanita). Menurutnya rata-rata setengah dari populasi wanita sebelum usia 50 tahun pernah mengalaminya entah dalam tahap sedang atau berat.

Dr Linsey Bordone yang juga merupakan spesialis kulit dari Columbia University Medical Center, mengatakan beruntung penipisan rambut yang terjadi pada wanita tersebut pada umumnya akan berhenti sendirinya. Dengan demikian, sangat jarang female androgenetic alopecia dapat membuat seorang wanita benar-benar rontok.

“Walau namanya ‘pola kebotakan wanita’, kebanyakan wanita tidak sepenuhnya jadi botak. Yang terjadi adalah rambut mereka hanya jadi betul-betul tipis,” ujar dr Bordone seperti dikutip dari Medical Daily baru-baru ini.

American Hair Loss Association (AHLA) mengungkapkan penyebab utama dari androgenetic alopecia adalah ketidak seimbangan hormon. Saat hormon testosterone yang ada berinteraksi dengan enzim di akar rambut, maka akan terbentuk dihydrotestosterone (DHT).  Dan inilah kemudian yang  menyebabkan rambut rontok.

Ketidakseimbangan hormon wanita dapat terjadi seperti misalanya saat mengalami manupause, kista rahim, program keluarga berencana, dan kehamilan adalah contoh dimana wanita dapat mengalami ketidakseimbangan hormon yang pada akhirnya berujung kebotakan.

Saat keseibangan hormon kembali normal, maka dengan sendirinya androgenetic alopecia dapat pulih. Tidak ada obat yang dapat mengembalikan rambut dalam semalam, namun terapi seperti menyinari laser ke kulit kepala atau dengan transpalansi tambut bisa dilakukan.

Mungkin itulah beberapa  Penyebab Rambut Wanita Sering Mengalami Kerontokan semoga bermanfaat untuk kita semua.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel